Tips Jitu Menginstall Game Mod di Android

Spread the love

Game mod merupakan aplikasi game yang sudah dimodifikasi dari aplikasi versi resmi. Aplikasi versi modifikasi ini jauh lebih populer dibandingkan aplikasi resmi karena game modifikasi jauh lebih mudah dimainkan dan mudah didapatkan.

Aplikasi ini sekarang sudah bisa digunakan di android, pengguna android yang belum mengetahui bagaimana cara menginstall aplikasi modifikasi sebaiknya lihat tips menginstall game modifikasi berikut ini.

Tips Install Aplikasi Game Modifikasi di Android

Dulu memang agak sulit untuk mendapatkan aplikasi modifikasi karena belum banyak belum banyak pihak yang menyediakannya. Tapi sekarang sudah lebih mudah diperoleh karena platform resmi seperti Google Play Store sudah menyediakan dan situs online juga banyak yang menawarkan game modifikasi terbaru untuk pengguna android.

Pengguna android yang tertarik menggunakan aplikasi modifikasi sebaiknya pelajari terlebih dahulu cara install game modifikasi di bawah ini agar bisa memainkan game dengan mudah di android.

Cara Install Secara Umum

Pengguna android bisa menginstall aplikasi modifikasi secara umum dan untuk cara ini terbilang cukup mudah dipraktekkan. Tata caranya bisa dilihat selengkapnya berikut ini.

  • Masuk ke menu pengaturan android untuk mengaktifkan opsi sumber tidak dikenal.
  • Selanjutnya mencari aplikasi modifikasi yang ingin diinstal di situs online.
  • Mulai proses download aplikasi dan tunggu sampai prosesnya selesai.
  • Setelah download selesai, buka file aplikasi dan klik tombol install atau pasang aplikasi.
  • Tunggu sampai prosesnya selesai dan buka aplikasi untuk memainkan gamenya.

Kalau cara ini tidak berhasil bisa jadi ada langkah yang belum dilakukan, contohnya belum mengaktifkan sumber tidak dikenal jadi ada baiknya untuk benar-benar memperhatikan perubahan pengaturan android terlebih dahulu.

Install Menggunakan File Manager

Cara yang satu ini juga wajib untuk dicoba apabila ingin menginstall APK modifikasi di HP android. File Manager sendiri merupakan sebuah aplikasi yang dapat digunakan untuk mengeksplorasi file dan folder yang ada di perangkat Android.

Cara menggunakan aplikasi terbilang cukup mudah dan berikut ini langkah-langkah yang perlu dilakukan.

  • Aktifkan dulu sumber tidak dikenal yang ada di pengaturan perangkat android.
  • Download aplikasi File Manager di Play Store atau di situs online.
  • Setelah selesai mengunduh langsung buka aplikasi File Manager dan temukan aplikasi modifikasi yang ingin diinstall.
  • Klik file aplikasi kemudian tekan tombol pasang dan tunggu sampai proses install selesai.

Setelah proses install selesai, pengguna bisa langsung mencoba memainkan aplikasi di perangkat. Kalau ternyata saat memainkan terjadi masalah bisa dikarenakan aplikasi yang diinstall tidak kompatibel dengan perangkat android, jadi harus memilih aplikasi yang cocok sebelum menginstallnya.

Install Menggunakan Aplikasi Pihak Ketiga

Jika kedua cara yang di atas tadi tidak berhasil bisa menginstall memanfaatkan aplikasi pihak ketiga. Ada beberapa contoh aplikasi yang bisa digunakan yaitu Aptoide dan APKPure, cara menggunakan aplikasi-aplikasi ini bisa dilihat selengkapnya berikut ini.

  • Buka menu pengaturan android untuk mengaktifkan sumber tidak dikenal agar bisa menggunakan aplikasi modifikasi.
  • Buka aplikasi browser di perangkat android lalu download untuk mendownload aplikasi pihak ketiga di situs online terpercaya.
  • Setelah unduhan sudah selesai, buka aplikasi yang tadi sudah di download dan cari aplikasi modifikasi yang akan diinstall.
  • Klik file game mod dan pilih opsi pasang.
  • Tunggu proses install sampai selesai.

Setelah muncul pemberitahuan instalasi selesai, penggunaan Android bisa langsung membuka aplikasi yang sudah terpasang untuk mencoba memainkan game yang sudah diinstall.

Install Menggunakan Aplikasi Installer

Cara yang terakhir ini juga bisa dicoba apabila ingin menginstall aplikasi dengan cara yang mudah dan cepat. Ada banyak aplikasi installer yang bisa digunakan, seperti SAI dan Lucky Patcher. Cara memakai aplikasi tersebut bisa dilihat langkah-langkahnya di bawah ini.

  • Aktifkan sumber tidak dikenal melalui pengaturan perangkat android.
  • Download aplikasi installer di situs-situs online terpercaya.
  • Setelah berhasil mengunduh, langsung install aplikasi installer di perangkat.
  • Buka aplikasi installer lalu temukan aplikasi yang mau diinstall.
  • Tunggu sampai proses instalasi selesai.

Setelah proses install sudah selesai biasanya akan muncul icon game di layar perangkat android. Untuk memainkan game caranya adalah klik saja ikon game tersebut.

Kelebihan Aplikasi Game Modifikasi

Sekarang mulai banyak pengguna android yang tertarik menggunakan aplikasi game modifikasi dikarenakan aplikasi ini mempunyai banyak kelebihan. Contoh kelebihan yang dimiliki aplikasi ini akan diulas secara singkat berikut ini.

Akun Premium Bisa Dibuka Secara Gratis

Bermain game modifikasi tidak perlu susah-susah membuka akun premium dengan membayar biaya langganan karena di game ini akun premium dapat dibuka secara gratis oleh pengguna android. Pengguna yang sudah membuka aplikasi game bisa langsung menggunakan akun premium yang sebelumnya sulit digunakan di aplikasi resmi.

Dengan aktifnya akun premium tersebut nantinya pengguna bisa merasakan beberapa keuntungan, diantaranya adalah bisa bermain game tanpa ada iklan. Selama proses bermain, pengguna sama sekali tidak menemukan iklan yang muncul sehingga bisa bermain dengan nyaman. Keuntungan lainnya adalah bisa membuka item langka yang sebelumnya tidak bisa dibuka di aplikasi resmi.

Menyediakan Banyak Fitur Tambahan

Game modifikasi juga sudah menyediakan beberapa fitur-fitur tambahan yang tidak ada di aplikasi resmi. Contoh fitur tambahan yang bisa digunakan adalah unlimited money atau poin. Fitur ini sangat disukai pemain karena fitur unlimited money bisa membuat pemain mendapatkan uang yang jumlahnya tidak terbatas.

Pengguna bisa memanfaatkan uang tersebut untuk membeli karakter atau item-item langka yang harganya mahal. Selain itu, ada juga fitur unlimited life yang dapat memberikan nyawa tidak terbatas jumlahnya untuk pemain selama memainkan game.

Mudah Didapatkan

Kelebihan yang terakhir adalah aplikasi modifikasi mudah sekali didapatkan karena situs-situs online sekarang sudah banyak yang menawarkan aplikasi modifikasi. Pengguna android yang ingin mengunduh aplikasi modifikasi bisa mencari situs penyedia aplikasi ini dengan memanfaatkan mesin pencarian seperti Google.

Hampir semua situs menyediakan aplikasi ini secara gratis jadi pengguna kalau ingin download cukup siapkan kuota internet saja. Setelah proses downloadnya sudah selesai bisa langsung mencoba mempraktekkan cara instalasi yang disebutkan di atas tadi agar bisa langsung memainkan game mod di android.